Written by Admin Penerbit Erlangga Tuesday, 18 January 2022 14:09
FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Sejumlah 64 anak yatim piatu menerima bantuan beasiswa dana pendidikan dari Penerbit Erlangga.
Mereka merupakan pelajar SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MAK yang berasal dari seluruh Indonesia.
Dalam penyerahan beasiswa, pihak Erlangga bekerjasama dengan Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta.
Assistant Managing Director Penerbit Erlangga Rikki L. Tobing, menyampaikan pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung hampir dua tahun berdampak besar terhadap seluruh kehidupan termasuk anak-anak.
Melalui program beasiswa dana pendidikan ini merupakan bentuk kepedulian Penerbit Erlangga, untuk mengurangi beban anak-anak korban Covid-19.
“Bantuan diberikan kepada 24 anak dari jenjang SD/MI, setiap anak akan menerima Rp 2 juta per tiga bulan atau Rp 6 juta per tahun, 16 anak SMP/MTs, setiap anak menerima Rp 3 juta per tiga bulan atau Rp 9 juta per tahun, 24 anak SMA/SMK, setiap anak menerima Rp 4 juta per tiga bulan atau Rp 12 juta per tahun,” jelasnya.
Beasiswa ini diberikan selama satu tahun, dimana untuk pencairan beasiswa dibagi dalam tiga periode yakni Januari 2022, Maret 2022, dan Juli 2022.
“Kami berterima kasih kepada Dinas Sosial Propinsi DKI Jakarta, serta pihak lain yang telah membantu kami merealisasikan bantuan ini. Sementara itu, kepada anak-anakku kalian harus tetap semangat, dan terus belajar meraih mimpi dan lanjutkan cita-cita kalian,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Di usia 70 tahun ini, Penerbit Erlangga akan terus berkomitmen untuk berpartisipasi dalam peningkatan kualitas pendidikan Indonesia.
Caranya dengan menerbitkan buku-buku edukatif bermutu untuk semua jenjang pendidikan, mulai dari prasekolah sampai perguruan tinggi dan bahkan untuk kalangan umum/profesional.
Sementara itu, Kepala DInas Sosial, DKI Jakarta, Premi Lasari mengucapkan terimakasih yang telah memberikan bantuan kepada anak-anak yang orang tuanya meninggal karena covid di DKI Jakarta.
“Kita berharap beasiswa ini akan bermanfaat bagi anakk-anak tersebut dan semoga kerjasama Pemerintah DKI Jakarta dan Penerbit Erlangga ini dapat berlanjut,” pungkasnya.
Sumber: fajar.co.id
Most Read Articles |
PT. PENERBIT ERLANGGA
Jl. H. Baping Raya No. 100
Ciracas, Jakarta Timur 13740
Telp. (021) 871 7006
Fax. (021) 877 946 09
Whatsapp. 08191-1500-885
Hotline. 1500-885